Monday, August 09, 2010

Sutan Harharah Direktur Teknik PSSI

Sutan Harharah telah ditunjuk sebagai Direktur Teknik PSSI. Penetapan mantan pemain nasional era 1970-an diberlakukan sejak 1 Juli 2010. Sebagai Direktur Teknik, Sutan Harharah memiliki kewenangan untuk membuat, merancang serta mengevaluasi program timnas, walau kepercayaan dan tanggung-jawabnya yang lebih besar dilekatkan untuk pengembangan pada elemen-elemen pendukung Badan Pembinaan dan Pengembangan Usia Muda (BPPUM) PSSI.

"Kepercayaan dan tanggung-jawab yang diberikan kepada saya untuk lebih serius memperhatikan program pelatihan dan pengembangan pemain usia dini ini sangat menantang. Inilah yang membedakan peranan Direktur Teknik yang pernah ada sebelumnya dengan saya sekarang ini. Dikaitkan dengan permasalahan dan tantangan yang kita hadapi sekarang ini dan kedepannya, maka fungsi dan peranan direktur teknik ini jauh lebih menonjol," jelas Sutan Harharah, yang Minggu (8/8) sore berkunjung ke Direktorat Media PSSI.

Ihwal penunjukaan Sutan Harharah sebagai Direktur Teknik PSSI sebelumnya dikemukakan oleh Sekjen PSSI Nugraha Besoes pada Sabtu (7/8) malam, seusai menghadiri acara peluncuran kompetisi Divisi I dan penandatanganan kontrak kerjasama BLAI PSSI dengan dua sponsor pendukung. Nugraha Besoes mengatakan, PSSI akan mengumumkan resmi pengangkatan Sutan Harharah sebagai Direktur Teknik atau technical-director ini dalam waktu dekat.

"Kita memberikan kepercayaan kepadanya untuk membangun dan mengembangkan pilar kekuatan sepakbola Indonesia di masa depan, oleh karena itu kita attach dia ke BPPUM," ujar Nugraha Besoes.

Selama lebih dari satu bulan terakhir menjalankan fungsinya sebagai Direktur Teknik PSSI ini, Sutan Harharah sudah melakukan sejumlah aktivitas, diantaranya me-recognize atau merekomendasikan pelatih untuk timnas U16 yang dipersiapkan ke AFF U16 di Solo dan putaran-final AFC U16 di Tashkent, Uzbekistan. Pelatih dimaksud adalah Mundari Karya.

Sutan Harharah, yang di masa jayanya dikenal sebagai defender yang tangguh, juga telah melakukan talent-scouting dengan Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, serta memberi saran atau masukan kepada pelatih timnas senior, Alfred Riedl.

Sutan Harharah juga melakukan talent-scouting pada beberapa even atau kompetisi usia muda yang diadakan dalam sebulan terakhir ini, termasuk putaran-final tingkat nasional Piala Danone U12, seleksi bakat Liga Pendidikan Indonesia (LPI) melalui LIPIO Camp di Muara Enim, Tanjung Enim, Sumatera Selatan, dan pemanduan bakat pada gelaran Liga Kompas Gramedia U14 yang masih berlangsung hingga Desember mendatang.

"Even-even usia dini atau muda kini harus lebih intensif diperhatikan, karena di salah terdapat calon-calon pemain andal di masa depan. Saya melakukan komunikasi atau interaksi yang rutin dengan Ketua BPPUM Rahim Soekasah untuk membahas pengembangan pemain berbakat usia muda ini," jelas Sutan Harharah.

Komunikasi dan interaksi yang baik juga dilakukan Sutan Harharah dengan jajaran pembina timnas senior, baik pelatih kepala Alfred Riedl serta jajaran asisten pelatihnya, dan khususnya juga dengan Ketua Badan Tim Nasional PSSI, Iman Arif. Jabatan Direktur Teknik PSSI sebelumnya pernah diemban oleh Bernard Schum, Danurwindo, Jopie Lepel dan almarhum Iswadi Idris. Namun, keempat direktur teknik terdahulu ini lebih banyak bersinggungan dengan timnas saja.Karena itulah Sutan Harharah merasa sangat tertantang dengan mengemban jabatan barunya sebagai direktur teknik PSSI ini.

"Besarnya tantangan dari peranan direktur teknik sekarang ini membuat adrenalin saya seperti terpacu," kata Sutan Harharah, yang Senin 9 Agustus ini tepat berusia 58 tahun.

Jabatan direktur teknik tampaknya menjadi kado yang indah dan istimewa pada ultahnya kali ini.

Selamat ulang tahun, bos!

Data & fakta

Nama lengkap: Sutan Harharah
Tanggal lahir : Jakarta, 9 Agustus 1952
Istri : Hj.Magdalena S
Anak-anak : 1. Alma Pangeran Harhara (27), 2. Ciro Feraro Harharah (21), 3. Nayeem Frisa Harharah (19)

Karir pemain :
-Indonesia Muda
-Jayakarta
-Persija yunior
-Persija senior
-PSSI, yunior-selection-senior

Karir pelatih klub :
-Persija
-Persikabo Bogor
-Persikota Tangerang
-Persegi Gianyar
-PSMS Medan
-PSIS Semarang
-Semen Padang

Karir pelatih Timnas :
-PSSI "B"
-PSSI Selection
-Asisten pelatih Asian Games 1986.

Instruktur Pelatih :
-D Nasional
-C Nasional
-A Nasional


Penghargaan :
-Lifetime Achievment Award Suratin Madya Pin emas, piagam dan trofi.

Licence :
A Licence AFC
FIFA
DFB (Jerman)

source

1 comment:

Anonymous said...

anjink lo PSSi, bangsat!!! lo komplotas tikus yang ngebela si nurdin koruptor ga tau diri

 

Home | Van Port All | Van Music

Season 2011/2012 © Template Design by Van RaYen